Wednesday, October 25, 2017

Belanja itu..

Bismillah. Belanja merupakan kegiatan harian yang tak terpisahkan dari kehidupan sosial kita sebagai manusia. Bahkan terlebih lagi, wanita selalu identik dengan kata belanja. Tak heran, jika berjalan kepusat perbelanjaan yang paling banyak ditemui adalah sosok wanita. Meskipun tidak menutup kemungkinan akan ketemu dengan sosok laki-laki, tapi sangat jarang yang berlama-lama di salah satu gerai. Durasi waktu yang digunakan untuk mengitari satu geraipun terbilang sangat berbeda antara wanita kebanyakan dan laki-laki. Meskipun telah mengitari gerai yang sama beberapa kali, wanita selalu menemukan salah satu sudut yang lain untuk memuaskan hasrat berbelanjanya. Tapi hal ini berlaku untuk sebagian orang. Yang memanng benar-benar "gila belanja". Perkembangan teknologi semakin mempermudah transaksi dan proses berbelanja. Duduk anis di rumah, barang pesanan bisa sampai realtime. Sesuatu yang sangat memanjakan untuk para Shopaholic. #OneDayOneStatus #Day20 #BelajarMenulis #IIPKaltimra

No comments:

Post a Comment